Pique : Maguire Akan Berguna Untuk Man United

Ootswire.org – MU sudah mendatangkan Harry Maguire yang berhasil tampil oke pada awal musim bagi klub asal Inggris itu. Nah, kehadiran dari Maguire sendiri pun mendapatkan respon dari mantan pemain MU yang kini membela Barcelona Gerard Pique. Menurut Pique ia begitu yakin jika United bisa bersaing untuk berebut mendapatkan trofi Premier League beberapa musim kedepan berkat kehadiran Maguire.

Nama Manchester United memang sudah terdengar minim untuk menjadi tim yang begitu disegani. Dalam kurun enam tahun terakhir mereka justru menjadi tim yang masih dipertanyakan kualitasnya untuk bisa bersaing di Liga Premier Inggris. Bahkan mereka belum berhasil mendapatkan trofi bergengsi di Inggris itu dan sudah berganti pelatih tiga kali dalam kurun waktu lima musim.

Bukan hanya itu, MU juga sudah tiga kali gagal lolos di ajang Liga Champions dalam beberapa musim terakhir. Padahal mereka adalah tim terbaik di Inggris dan terbanyak mengoleksi gelar juara EPL. Miris memang, kepergian Sir Alex Ferguson bagaikan bencana nyata bagi skuat Manchester United sekarang.

Akan tetapi menurut bekas pemain MU yang kini membela klub raksasa Spanyol Barcelona, Gerard Pique. Ia merasa jika Setan Merah sudah berada pada posisi yang tepat karena mereka berhasil mendatangkan pemain-pemain bagus yang memiliki masa depan yang cerah di United.

Salah satu yang disorot Pique adalah keberanian MU untuk mengelotorkan uang banyak demi bisa mendatangkan Harry Maguire musim ini. Memang pemain berusia 26 tahun itu masih belum bisa disetarakan seperti Rio Ferdinand. Akan tetapi dia bisa menjadi pemain yang lebih baik bersama MU nantinya.

”Kita mungkin sudah melihat bagaimana Virgil Van Dijk yang berhasil di Liverpool. Mereka melakukan investasi yang berhasil, tetapi kita juga tidak boleh melupakan Rio Ferdinand dimasa lalu dia juga berhasil.  Itu tidak jauh berbeda dengan Harry Maguire dia merupakan pemain yang memiliki kualitas jadi mari kita melihat bagaimana musim ini. Saya sangat berharap mereka bisa kembali menjadi tim yang terbaik.” ujar Pique.